Selain sebagai alternatif liburan yang berbeda, camping bisa dijadikan kegiatan untuk mengenal alam lebih jauh bagi para Anda yang ingin berkemah bersama keluarga. Salah satu daerah yang tepat untuk camping yakni di Bogor.

Beberapa tujuan wisata di Bogor memang bisa digunakan untuk berkemah. Ada yang hanya menyediakan tempat atau lokasi untuk berkemah saja dan ada yang sudah menyediakan tenda atau semacam gubuk untuk ditinggali. Jadi Anda tidak perlu membawa tenda sendiri dan tanpa perlu repot mendirikan tenda.

Konsep tenda yang sudah semi permanen atau biasa disebut glamping ini, mulai menjamur dan sudah banyak diaplikasikan di beberapa destinasi wisata di Bogor. Hal ini merupakan cara yang tepat untuk promosi wahana wisata. Berikut 15 rekomendasi tempat camping di Bogor yang paling hits dikujungi.

1. Wisata Citamiang

Salah satu kawasan yang dikelola oleh pihak Perhutani KPH Bogor adalah Wisata Citamiang yang berada di daerah Pegunungan Puncak Bogor, Jawa Barat. Kawasan wisata ini tidak asing lagi bagi para wisatawan dan sudah terkenal dengan keindahan alamnya dan suasana yang sejuk. Cocok untuk dijadikan referensi liburan anda selanjutnya.

Lokasi wisata Wisata Citamiang, Bumi Perkemahan dengan Segudang Fasilitasnyayang bertemakan ekologi menawarkan kedekatan pengunjung dengan alam yang khas di Puncak. Lokasi Wisata Citamiang berada di Kampung Pondok Rawa, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Bogor. Tempat yang hanya berkisar kurang lebih 400 meter sebelum gerbang Wisata Gunung Mas, jika anda dari arah Bogor.

Anda akan disuguhkan pemandangan hutan pinus dan perkebunan teh yang hijau dengan lebih dekat. Tempat ini juga sering dijadikan lokasi untuk melakukan kemah sampai aktivitas outbond. Objek Wisata Citamiang berada di dataran tinggi dengan suhu rata-rata antara 17-25 derajat celcius.

Area wisata yang dikelilingi dengan perkebunan teh yang terhampar luas dengan begitu indahnya pasti akan membuat siapapun yang memandangnya akan terpesona dengan kesejukan yang ditawarkan di tempat ini. Siapapun akan betah berlama-lama di tempat tersebut.

2. Melrimba Garden

Berlokasi di di Jalan Utama Puncak, Anda bisa menjangkau Melrimba Garden sekitar 65 menit dari Jakarta.

Melrimba Garden dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti tempat outbond, tea walk, kids playground, fun fishing hingga strawberry pick and eat*.* Dengan semua itu, berkemah di sini  Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 1.250.000/malamnya. Biaya ini sudah termasuk biaya sewa tenda, makan 4 kali,  snack,  sleeping bag hingga kayu bakar. Selain itu, di sini Anda juga bisa melihat  koleksi bunga anggrek, tanaman herbal hingga buah-buahan. Anda bahkan bisa membeli tanaman yang ada di sini  untuk dibawa pulang.

3. Bumi Perkemahan Mandalawangi

Kondisi Geografis dari Bumi Perkemahan Mandalawangi membuatnya memiliki cuaca yang relatif dingin. Tidak hanya itu, di Mandalawangi Anda juga akan mendapatkan pemandangan berupa danau dan sungai. Ada banyak aktivitas menarik yang bisa Anda coba di Bumi Perkemahan Mandalawangi, diantaranya, seperti fasilitas outdoor, flying fox, lintas tali, perahu dayung, lintas danau, spider net hingga paint ball*.* Untuk bekemah di sini, Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 27.500/orang . Sedangkan, untuk RedTraveler yang hanya ingin jalan-jalan cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 13.500 /orang.

4. Apache Camp - Highland Park

Mungkin dari sekian banyak tempat camping di Bogor, Mongolian Camp –Highland Park menjadi yang paling unik.  Mongolian Camp –Highland Park juga memiliki konsep berbeda yaitu dengan memadukan antara kultur Barat dan Timur. Hal ini terlihat dari tenda-tenda yang mirip dengan tempat tinggal bangsa Indian dan Mongolian yang dikemas dalam bentuk glamping. Fasilitas seru lainnya yang bisa Anda coba di sini seperti ballroom, outbond, golf, mini-zoo , hingga equestrian club.  Harga menginap di sini memang relatif cukup mahal yakni sekitar Rp 2.000.000 per-malamnya untuk ukuran tenda glamping. Tenda ini memiliki ukuran yang besar hingga muat sampai 6 orang.

5. Gunung Pancar

Lokasinya yang masih alami, membuat banyak wisatawan terutama dari Jakarta datang ke sini untuk relaksasi.  Tidak hanya sekedar camping saja, RedTraveler bahkan juga bisa melakukan banyak kegiatan lainnya, seperti trekking, hiking hingga bersepeda untuk mengelilingi Gunung Pancar. Selama berada di sini, Anda juga bisa melihat berbagai koleksi tanaman, seperti rasamala, puspa, jamuju, saninten hingga rotan . Untuk menikmati segala fasilitas yang tersedia, Anda akan dikenakan biaya bermalam sebesar Rp 160.000 dengan tenda yang sudah disiapkan untuk tiga orang.

6. Kampoeng Awan

Berlokasi di Desa Megamendung, Puncak Bogor, Lokasi Kampung Awan bisa dijangkau dari Tol Ciawi – Bogor sekitar 45 menit. Tempat camping di Bogor ini juga memiliki luas sekitar 3,5 hektar. Selain itu, kampung awan juga dipercantik dengan adanya hutan pinus seluas 30 hektar hingga sungai dan air terjun. Di malam hari, bumi perkemahan ini dihiaskan dengan lampu-lampu berwarna-warni yang ditata sedemikian rupa agar terlihat menarik dan cantik. Kampung Awan juga memiliki banyak fasilitas lainnya, seperti kolam renang, jalur tracking, area api unggun, tempat mandi dan masih banyak lagi yang lainnya. Dengan semua fasilitas tersebut, Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 220.000 untuk berkemah selama 2 hari satu malam.

7. Agrowisata Gunung Mas

Argo Wisata Gunung Mas memang menjadi salah satu tempat wisata yang cukup dikenal di kawasan Bogor. Tetapi, tahukah Anda? kalau Argo Wisata Gunung Mas juga bisa digunakan sebagai tempat camping. Kalau tempat camping di Bogor sebelumnya menawarkan pemandangan berupa hutan pinus, di Argo Wisata Gunung Mas ini Anda bisa berkemah di tengah-tengah hamparan perkebunan teh. Selain itu, Argo Wisata Gunung Mas juga me dengan adanya aliran anak sungai ciliwung yang jernih. Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 12.500/orang untuk berkemah p dan Rp 500.000 untuk menyewa lapangan.

8. Curug Batu Gede Cisuren Camp

BATU GEDE CAMPING GROUND menyediakan Camping Ground di kawasan wisata Puncak Bogor. Karakteristik alam yang mempesona, pemandangan puncak yang menyejukan mata serta udara sejuk . Kami menawarkan kegiatan berkemah dialam terbuka dalam suasana tingginya puncak dan hijaunya hutan yang menjadikan tempat camping ground ini begitu mengesankan.

Salah satu cara menyenangkan bercengkerama dengan alam adalah dengan melakukan kemping. Selain membuat badan dan pikiran kembali fresh, kemping juga diyakini mampu menguatkan bonding jika dilakukan beramai-ramai. Salah satu lokasi yang bisa dipilih adalah Batu Alam Camping Ground yang berlokasi di Puncak Cisarua, Bogor.

9. eagle Hill

Bagi Anda yang memulai hobi berkemah dan mendaki, mungkin Anda perlu mencoba Eagle Hill dulu. Di sini merupakan salah satu bumi perkemahan yang dikelola secara modern. Dengan ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut, Anda bisa menikmati wahana lain seperti outbond dan aktivitas berkelompok yang lain.

Selain digunakan untuk berkemah, para pengunjung di sini rata-rata adalah pengguna fasilitas untuk family gathering, outbond, dan beberapa studi tur yang belajar tentang kehidupan alam.

10. Citra Alam Reverside

Dari namanya saja, Anda pasti sudah menduga bahwa wisata kemah ini berada dekat dengan sungai. Di sini ada banyak sekali fasilitas outbond yang dilakukan dan disediakan oleh pengelola.

Karena Citra Alam Riverside sudah dikelola secara modern dan memiliki akses yang mudah, sehingga fasilitas di sini sudah sangat lengkap. mulai dari penginapan tenda, aula terbuka, tempat ibadah, hingga fasilitas internet tanpa kabel atau WiFi.

Lokasi: Jogjogan RT03/RW01, Cilember, Kec. Cisarua, Kota. Bogor.

 

Itulah 10 tempat camping di Bogor yang bisa Anda kunjungi bersama sahabat dan keluarga Anda. Menjadi kurang lengkap ketika menikmati sejuknya Bogor kalau Anda belum berkemah. Semoga beberapa daftar di atas bisa bermanfaat untuk mengisi liburan Anda Anda.